Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Merawat Anakan Ayam Bangkok Sampai Siap Tarung

gambar anakan ayam bangkok trah juara
Anakan Ayam Bangkok
Onkicau.com – Para penggemar ayam bangkok pasti ingin memiliki ayam aduan yang tangguh dan bisa menang dalam setiap pertandingan. Tapi untuk memiliki ayam bangkok aduan yang tangguh tidaklah mudah karena tidak semua ayam bangkok memiliki kemampuan tarung yang bagus.

Untuk bisa bisa menjadi juara, ayam bangkok aduan harus memiliki mental dan bakat tarung yang bagus. Selain itu, ayam bangkok aduan juga harus diberikan perawatan dan latihan yang tepat untuk memksimalkan performanya.

Jika merawat ayam bangkok dari anakan maka harus memilih bahan yang berkualitas agar nantinya setelah dewasa tidak mengecewakan.


Berikut ini beberapa ciri-ciri anakan ayam bangkok yang bagus:

1. Pilihlah anakan ayam bangkok jantan yang memiliki tubuh ramping, tegak dan tinggi serta memiliki leher yang lebih panjang dari ayam lainnya.

2. Anakan ayam bangkok yang bagus biasanya memiliki tulang alis yang menonjol.

3. Bagian tulang kakinya berbentuk bulat.

4. Tulang dadanya tebal dan memanjang.

5. Tulang punggungnya padat dan keras, terutama dibagian penghubung antara tubuh dan ekor.

Setelah mendapatkan anakan ayam bangkok yang berkualitas, tahap selanjutnya adalah merawat dan melatihnya dengan baik agar nantinya menjadi jago yang siap adu.


Perawatan yang tepat untuk ayam bangkok dari anakan sampai siap tanding:

1. Penempatan

Anakan ayam bangkok yang baru menetas sebaiknya ditempatkan didalam kandang yang dilengkapi lampu sebagai penghangat, karena anak ayam yang baru menetas masih sangat rentan dan belum memiliki daya tahan tubuh yang kuat sehingga mudah sakit dan bisa mati jika kedinginan.

Pindahkananakan ayam bangkok yang sudah berusia 2 bulan ke dalam kandang yang lebih besar. Kandang untuk anakan ayam bangkok harus memiliki ventilasi yang baik dan harus rutin dibersihkan setiap hari untuk mencegah timbulnya bibit penyakit.

2. Pemberian pakan

Pakan untuk ayam bangkok aduan harus benar-benar diperhatikan kualitasnya karena fungsinya bukan hanya sebagai sumber energi saja, tapi juga untuk meningkatkan performa serta kemampuannya saat bertarung.

Porsi pemberian pakan untuk ayam bangkok harus disesuaikan dengan usia dan berat badannya. Untuk ayam bangkok dengan berat badan antara 3 - 4 Kg membutuhkan asupan pakan sekitar 200 - 300 gram untuk satu kali pemberian pakan.

Untuk ayam bangkok dewasa yang akan dijadikan ayam aduan bisa diberikan jagung utuh sebagai pakan tambahan karena berguna juga  untuk membuat paruh ayam menjadi lebih kuat.

Sedangkan untuk anakan ayam bangkok yang baru menetas sebaiknya diberikan pakan berupa campuran bekatul dan voer dengan takaran 4:1.

Sedangkan untuk anakan ayam bangkok yang berusia 3 bulan bisa diberikan pakan berupa voer 592, dan untuk anakan ayam bangkok yang berusia di atas 3 bulan sebaiknya diberikan pakan voer 594 dicampur nasi putih dengan tambahan susu.

Selain harus diberikan pakan yang bernutrisi, ayam bangkok aduan juga perlu diberikan vitamin sejak berusia 1 bulan untuk menjaga kesehatan dan mempercepat pertumbuhannya.

Agar lebih efektif sebaiknya vitamin diberikan pada malam hari karena ketika ayam dalam kondisi tenang (istirahat), penyerapan vitamin dan suplemen yang diberikan akan lebih optimal.


3. Perawatan mandi dan penjemuran

Ayam bangkok aduan perlu dimandikan setiap hari agar performanya tetap terjaga. Waktu terbaik untuk memandikan ayam bangkok aduan yaitu pada jam 08.00 pagi saat cuaca cerah (ada sinar matahari).

Untuk memandikan ayam bangkok aduan, pertama kucuri dan basuh kepalanya menggunakan spons atau kain yang dicelupkan ke dalam air kemudian diperas.

Bagian tubuh lainnya yang perlu dikucuri air adalah leher, pinggang, pangkal sayap dan kelenjar minyak yang ada dipangkal brutu. Tapi perlu di ingat, ketika mengucuri bagian-bagian tubuh tersebut dengan air, bulu-bulu ayam sebaiknya disibakkan agar tidak basah.

Setelah itu, basuh bagian dada, paha, kaki sampai kuku-kukunya dibersihkan menggunakan spons atau kain basah. Bersihkan juga area kloaka sampai benar-benar bersih. Setelah selesai kemudian dilap menggunakan handuk kering.

Setelah selesai dimandikan kemudian ayam bangkok dijemur didalam kandang jemur selama kurang lebih 2 jam, dari jam 08.00 sampai jam 10.00 pagi.

Penjemuran sangat bermanfaat untuk menyehatkan bulu dan menguatkan tulang ayam bangkok. Selain itu penjemuran yang dilakukan dengan rutin juga dapat melatih stamina dan nafas ayam bangkok.


4. Latihan

Ayam bangkok aduan harus diberikan latihan fisik dan sparing sejak dini agar memiliki stamina dan nafas yang kuat serta memiliki tehnik bertarung yang bagus.

Latihan fisik untuk ayam bangkok biasanya mulai dari latihan melompat, kilter dan juga renang. Tapi perlu di ingat, latihan harus disesuaikan dengan kemampuan ayam bangkok yang dilatih dan jangan dipaksakan untuk terus latihan jika ayam sudah kelelahan, karena jika dipaksakan justru akan merusak ayam tersebut.

Sparing atau abar merupakan latihan yang sangat dibutuhkan untuk menyiapkan ayam bangkok yang siap adu agar bisa menjadi juara. Latihan tarung dilakukan dengan ayam lain (untulan) agar mental dan tehnik bertarungnya terlatih dengan baik.

Untuk ayam bangkok yang masih muda dan baru pertama kali di abar sebaiknya dilakukan selama 5 - 10 menit saja untuk menjaga mental dan staminanya supaya tidak drop. Setelah di abar sebaiknya ayam muda tersebut di istirahatkan selama 2 minggu agar kondisinya kembali prima.

Pada abar selanjutnya bisa ditambah durasinya dan mulai dilakukan lebih sering. Pilihlah sparing partner yang memiliki kemampuan seimbang atau dibawah ayam yang dilatih. Latihan ini bisa dilakukan sampai ayam siap untuk mengikuti pertandingan.

Lakukan latihan secara bertahap dan jangan sekali-kali diforsir melebihi batas kemampuan ayam karena justru akan membuat ayam drop dan stress.

Merawat dan melatih ayam bangkok aduan dari kecil (anakan) memang membutuhkan kesabaran dan proses yang panjang. Bahkan jika sampai salah dalam perawatan atau perlakuan justru bisa menyebabkan ayam rusak.


Demikian sedikit informasi tentang perawatan yang tepat untuk anakan ayam bangkok sampai siap tarung yang dapat kami sampaikan pada artikel kali ini. Untuk informasi lain seputar ayam aduan dapat dibaca pada artikel On Kicau lainnya.

Semoga bermanfaat
Terima kasih

Post a Comment for "Cara Merawat Anakan Ayam Bangkok Sampai Siap Tarung"