Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara merawat Cucak Ijo betina agar gacor dan ngeplong seperti burung jantan

gambar burung cucak ijo betina
Burung Cucak ijo betina

Onkicau.com – Cucak ijo (CI) adalah jenis burung ocehan yang cukup populer dikalangan para Kicau Mania di Indonesia. Burung ini memang sangat istimewa karena memiliki suara kicauan yang sangat merdu, lantang dan bervariasi.

Burung Cucak ijo juga termasuk burung yang cerdas karena bisa menirukan suara kicauan burung-burung lain dengan cepat dan fasih. Tapi Cucak ijo juga memiliki kelemahan, yaitu mudah lupa dengan suara isiannya jika lama tidak pernah mendengar suara masterannya.

Rata-rata penggemar burung Cucak ijo pasti akan memilih burung jantan untuk dipelihara karena suara kicauannya lebih lantang, lebih bervariasi dan lebih cepat gacor. Sedangkan suara kicauan Cucak ijo betina cenderung monoton, kurang lantang dan susah gacor sehingga peminatnya sangat jarang.

Tapi sebetulnya Cucak ijo betina juga bisa gacor dan memiliki suara isian jika dirawat dan dilatih dengan baik. Setidaknya meskipun tidak bisa di ikutkan lomba tapi bisa digunakan untuk ngecas Cucak ijo jantan, untuk masteran, untuk ditangkarkan atau sekedar untuk peliharaan di rumah karena suara kicauannya juga tidak kalah merdu dari burung jantan jika di masteri dengan tepat.

Burung Cucak ijo betina memerlukan perlakuan khusus agar rajin bunyi dan cepat gacor, dari mulai pemberian pakan yang berkualitas, perawatan harian yang tepat dan pemasteran.


Berikut ini tips perawatan Cucak ijo betina agar gacor dan ngeplong:

gambar burung cucak ijo betina gacor
Burung Cucak ijo betina gacor

Cucak ijo adalah burung pemakan buah dan serangga. Jadi ketika dipelihara, burung ini harus diberikan buah-buahan sebagai pakan utamanya dan juga pakan hewani atau extra fooding (EF) seperti jangkrik, ulat hongkong dan kroto.

Berikan buah-buahan dengan menu bervariasi agar Cucak ijo betina tidak bosan, misalnya saja hari ini diberikan pisang kepok, besok diberikan pepaya, besoknya lagi apel atau buah-buahan lainnya yang disukai oleh burung Cucak ijo.

Buah-buahan yang disukai burung Cucak ijo:

1. Pisang kepok

Pisang kepok adalah buah yang paling umum digunakan sebagai pakan utama untuk burung Cucak ijo dan burung-burung pemakan buah lainnya.

Sebelum diberikan pada burung Cucak ijo betina sebaiknya permukaan buah pisang diolesi dulu dengan madu murni. Manfaatnya untuk menjaga kondisi fisik dan menambah stamina burung.

2. Pepaya

Buah pepaya sangat bagus untuk burung Cucak ijo karena sangat bermanfaat untuk metabolisme tubuh dan saluran pencernaan burung. Kandungan vitamin C yang tinggi pada buah pepaya juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan kebugaran burung Cucak ijo.

Pilihlah buah pepaya yang sudah benar-benar matang agar mudah dikonsumsi oleh burung Cucak ijo dan sebelum diberikan pada burung sebaiknya dicuci dulu dengan air bersih agar getahnya hilang.

3. Apel

Buah apel yang bagus untuk pakan burung Cucak ijo adalah apel merah karena tekstur buahnya lebih lunak sehingga lebih mudah dikonsumsi.

Buah apel bermanfaat untuk menaikkan birahi dan untuk menjaga kondisi fisik burung Cucak ijo agar selalu fit dan tidak mudah terserang penyakit.

4. Jambu biji

Untuk pakan burung Cucak ijo sebaiknya pilihlah jambu biji yang warna dagingnya merah dan yang sudah matang sempurna agar mudah di makan.

Jambu biji bermanfaat untuk melegakan tenggorokan burung sehingga akan lebih rajin bunyi dan bersuara lantang (ngeplong). Selain itu kandungan vitamin C pada jambu biji juga sangat baik untuk menjaga vitalitas burung Cucak ijo.

5. Sawo

Burung Cucak ijo juga menyukai buah sawo karena rasanya sangat manis dan kandungan airnya cukup banyak. Kandungan gula yang tinggi pada buah sawo bermanfaat untuk menambah stamina burung Cucak ijo.

Agar cepat gacor, burung Cucak ijo betina juga harus diberikan pakan tambahan atau Extra fooding (EF) untuk menyuplai kebutuhan proteinnya.


Beberapa jenis extra fooding (EF) yang cocok untuk burung Cucak ijo:

1. Jangkrik

Jangkrik adalah jenis extra fooding yang paling umum diberikan untuk semua jenis burung pemakan serangga karena paling mudah didapatkan dan paling aman.

Jangkrik merupakan penyuplai kebutuhan protein utama bagi burung Cucak ijo. Berikan jangkrik pada Cucak ijo betina setiap pagi dan sore dengan porsi sekenyangnya agar burung sehat dan cepat birahi.

2. Kroto

Kroto memiliki kandungan protein yang tinggi sehingga sangat ampuh untuk mendongkrak birahi burung Cucak ijo.

Berikan kroto segar 2 kali seminggu dengan porsi 1 cepuk. Pemberian kroto juga bisa dikombinasikan dengan apel agar Cucak ijo betina cepat menjadi gacor dan ngeplong.

3. Ulat hongkong

Ulat hongkong juga sangat disukai oleh burung ocehan, tapi sebaiknya ulat hongkong hanya diberikan pada saat cuaca dingin / musim hujan saja untuk menghangatkan tubuh burung dan pada saat burung sedang dalam masa mabung untuk mempercepat perontokan bulu-bulunya.

Pemberian ulat hongkong pada saat musim kemarau dengan porsi berlebihan bisa menyebabkan bulu-bulu burung rontok sebelum waktunya mabung, dan yang lebih fatal lagi bisa menyebabkan mata burung katarak.

Selain diberikan buah dan extra fooding, burung Cucak ijo betina juga perlu diberikan jamu khusus agar cepat gacor dan ngeplong.


Jamu khusus untuk Cucak ijo betina agar rajin bunyi dan ngeplong:

- Madu

Campurkan madu murni dengan air hangat, kemudian masukkan dalam cepuk kecil lalu diletakkan didalam kandang Cucak ijo betina.

Pada saat diberikan madu sebaiknya air minumnya (air putih) tetap diberikan karena campuran air dan madu hanya sebagai suplemen saja. Pemberian campuran air dan madu cukup seminggu sekali.

- Gula asam

Rebus buah asam Jawa dengan sedikit air kemudian campurkan dengan gula merah (gula Jawa). Setelah gula merah larut kemudian air campuran tersebut didinginkan dulu dan di masukkan dalam cepuk kecil lalu diberikan pada burung Cucak ijo betina. Pemberian ramuan gula asam cukup seminggu sekali.

Selain diberikan pakan bernutrisi dan jamu, burung Cucak ijo betina juga perlu mendapatkan perawatan harian yang tepat seperti halnya perawatan burung kicauan pada umumnya agar bisa gacor dan ngeplong, mulai dari pengembunan, perawatan mandi, jemur dan pemasteran.


Perawatan harian untuk Cucak ijo betina agar cepat gacor:

1. Pengembunan

Jika cuaca cerah embunkan Cucak ijo betina setiap pagi untuk menghirup udara segar dan menikmati suasana pagi yang merupakan waktu favorit bagi burung-burung di alam bebas untuk berkicau saling bersahutan.

Dengan rutin di embunkan Cucak ijo betina akan terpancing untuk berkicau dengan lantang (ngeplong) seperti kebiasaannya di alam bebas.

2. Perawatan mandi dan penjemuran

Pada jam 07:00 atau jam 08:00 pagi mandikan burung Cucak ijo betina dengan cara disemprot halus menggunakan sprayer atau sediakan cepuk besar didalam kandangnya agar burung mandi sendiri.

Tapi lebih bagus jika burung dibiasakan mandi di bak keramba agar lebih leluasa dan biarkan Cucak ijo betina mandi sampai puas.

Sambil menunggu burung selesai mandi, kandangnya dibersihkan dari kotoran dan sisa-sisa pakan yang berceceran lalu ganti pakan dan air minumnya dengan yang baru.

Setelah selesai di mandikan kemudian angin-anginkan dulu untuk mengeringkan bulu-bulunya dan berikan jangkrik sepuasnya.

Setelah bulu-bulunya kering baru dijemur selama kurang lebih 1 - 2 jam. Pada saat dijemur sebaiknya pakan dan air minumnya tetap diberikan agar burung tidak kelaparan dan kehausan.

Setelah selesai dijemur kemudian gantang kandangnya ditempat yang tenang dengan posisi agak jauh dari burung-burung lainnya.

Usahakan setiap hari diperdengarkan suara Cucak ijo jantan dari kejauhan agar Cucak ijo betina tersebut terpancing untuk berkicau.


3. Pemasteran

Meskipun tidak secerdas Cucak ijo jantan, tapi jika rutin dimasteri Cucak ijo betina juga bisa merekam suara-suara burung lain yang sering didengarnya.

Perdengarkan suara-suara masteran yang di inginkan setiap hari, bisa menggunakan suara burung masteran atau bisa juga menggunakan suara Mp3.

Jika menggunakan suara Mp3 sebaiknya atur volumenya agar terdengar sayup-sayup saja dan jika menggunakan burung masteran sebaiknya jangan digantang terlalu dekat dan usahakan agar Cucak ijo betina tidak melihat burung masterannya, cukup hanya mendengar suaranya saja.

Jika di master secara rutin dan konsisten, Cucak ijo betina juga bisa menirukan suara masterannya dengan fasih sehingga suara kicauannya akan lebih bervariasi.

Karena burung Cucak ijo mudah lupa dengan suara isiannya, maka untuk mempertahankan suara isian yang sudah masuk agar tidak hilang sebaiknya sering-seringlah diperdengarkan suara-suara masterannya.

Lakukan perawatan tersebut secara rutin dan konsisten agar Cucak ijo betina cepat gacor dan ngeplong. Jika kondisi mentalnya sudah benar-benar mapan pasti Cucak ijo betina akan gacor dan ngeplong dengan suara bervariasi seperti burung jantan.


Demikian sedikit informasi tentang cara merawat burung Cucak ijo betina agar cepat gacor dan ngeplong seperti burung jantan yang dapat kami sampaikan pada artikel kali ini. Untuk informasi lain seputar burung Cucak ijo (CI), dapat dibaca pada artikel On Kicau lainnya.

Semoga bermanfaat
Terima kasih

Post a Comment for "Cara merawat Cucak Ijo betina agar gacor dan ngeplong seperti burung jantan"